Halaman

Senin, 28 Oktober 2013

Peta Kekuatan Militer Indonesia 2014



Menurut Menteri Pertahanan (Menhan) Purnomo Yusgiantoro mengatakan, tahun 2014 mendatang, Tentara Nasional Indonesia (TNI) akan menjadi kekuatan militer terbesar di lingkaran negara-negara Asia Tenggara (ASEAN/The Association of Southeast Asian Nations). Target itu, berdasarkan Rencana Strategis (Renstra) pertahanan 2014 yang telah disepakati di tataran pemerintah pusat. Gambaran kekuatan ini, lanjutnya, dilandasi dari pengadaan Alat Utama Sistem Persenjataan (Alutsista) oleh Pemerintah dengan meliputi Tiga Sektor Pertahanan, yakni TNI Angkatan Udara (AU), TNI Angkatan Darat (AD), dan TNI Angkatan Laut (AL). Termasuk juga program pembangunan sarana dan prasarana pendukung lainnya.

Hingga Tahun 2014 mendatang, TNI terus menambah kekuatan untuk Tiga Matranya, yakni AU, AD dan AL Meliputi :
TNI AU :
Mulai dari Pesawat Latih Grob G120TP-A, Pesawat Latih dan Tempur Taktis T-50i, Pesawat COIN/TT Super Tucano, Radar, Pesawat Angkut C-130H Hercules, UAV, Medium Fighter F-16C/D Block 30++, sampai dengan Heavy Fighter Sukhoi SU-30MK2/SU-27SKM dan tidak lupa Rudal-Rudalnya.
TNI AD :
Mulai dari Infanteri/Mekanis Kebutuhan Assault Rifle SS-2, Anti Tank NLAW, Radio Lapangan, GPS, Rompi, Panser Anoa, Komodo 4X4, Rantis Sherpa, Truk Angkut Personel, dll
Kavaleri : Medium Tank IFV Marder, Tank Leopard 2, Tank Leopard 2A4 MBT, Tank Tarantula, Tank AMX-13 Upgrade, Medium Tank Pindad, dll
Artileri : TRF-1 Caesar 155mm dan MLRS Astros MK6, KH-178 kaliber 105mm, Howitzer 155mm/L52 KH-179, MLRS RHAN, dll
Penerbad : Helikopter MI-17, Helikopter MI-35P, Helikopter Bell-412 EP, Helikopter AH-64E Apache Guardian, Helikopter AS 550 Fennec, dll
TNI AL :
Mulai dari Kebutuhan Kapal Tunda, Kapal Angkut Tank (LST), Kapal LPD, Kapal Patroli, Kapal Cepat Rudal KCR-40/KCR-60, Kapal Korvet (Sigma Class), Kapal Multi Role Light Frigate (Nakhoda Ragam Class), Kapal PKR Sigma 10514, Kapal KCR Trimaran, Kapal Landing Shift Tank (LST), Kapal Selam, Lapan Surveillance UAV (LSU), Helikopter Anti Kapal Selam (AKS), Pesawat CN-235 MPA, dll
Tidak lupa untuk Marinir mulai dari Panser Amfibi BTR 80 A, Tank BMP-3F, MLRS RM 70 GRAD, dll

TNI dengan anggaran yang terbatas berusaha memenuhi kebutuhan minimum idealnya di semua matra dan sub bagian dari matra tersebut. Kebutuhan tersebut untuk mengejar kesetaraan regional.